Semua itu perlu di tata agar punya tujuan dan berjalan dengan proses dan hasil yang memuaskan. Dalam hidup apapun yang kita lalukan harus kita tata dan memiliki konsep yang jelas serta konsisten dalam hal itu. 


Pertama dari diri kita, konsep apa yang kita rencanakan dari diri kita, konsep kebaikan kemudian muhasabah dan revisi bila salah atau tambahi hal baru setiap kita menemukan hal yang perlu kita revisi dan tambahi.


Tentang semesta yang tak bisa kita kendalikan, hanya timbal balik hukum alam yang ada, maka sebaiknya kita melakukan yang terbaik yang kita bisa, kita siapkan segala hal dengan sebaik-baiknya . Termasuk persiapan hadapi, apa yang akan terjadi.


Dalam hidup kita perlu istirahat sebentar menyepi dan menjauh dari segala hiruk pikuk keadaan yang kadang membuat kita penat. Bermeditasi tenangkan diri. Afirmasi positif setiap hari. Jalanilah hari dengan doa dan sebaik-baiknya agar kita merasa puas jalani setiap hari dengan berkah dan makna yang indah. 


Kemudian tentang pengendalian diri saat emosi, hal yang tidak bisa kita kendalikan terkadang, selalu ingatkan diri untuk berdzikir dan berfikir terang.  


Berfikirlah positif kapanpun itu walau di saat kita dalam kondisi yang tidak baik, karena itu doa dan yang akan memperngaruhi kita di detik selanjutnya serta fase selanjutnya. Hidup kadang penuh uji, kita harus selalu tenang hadapi segala hal apapun itu , serahkan pada Allah agar lebih ringan hadapi itu semua.

Percayalah bila ada yang tidak baik di hari dan diri kita maka ada yang lerlu di perbaiki dalam ibadag kita terhadap Allah.

Semoga Allah membuat tenang diri kita dalam keadaan apapun πŸ˜ŠπŸ™

View Post